PROPOSAL
HARI ULANG TAHUN LP3I KE-22
A. Latar belakang
LP3I kepanjangan dari Lembaga Pendidikan dan Pengembangan Profesi Indonesia. Lembaga Pendidikan dan Pengembangan Profesi Indonesia didirikan bertujuan untuk memberantas pengangguran, karena tidak tertampungnya lulusan pendidikan tinggi di dunia kerja, dengan visi “Menjadi Lembaga Pendidikan yang terus menerus menyelaraskan kualitas pendidikannya dengan kebutuhan dunia kerja dalam pembentukan sumber daya manusia yang profesional, beriman dan bertakwa”.
Generasi muda sebagai penerus bangsa diharapkan memberikan kontribusi yang berarti bagi kelanjutan dan pengembangan Negara Indonesia. Hal tersebut dapat kita lihat pada rakyat terdahulu, yang menuntut ilmu walaupun jarak yang harus mereka tempuh puluhan kilo meter setiap harinya, dengan menggunakan kakinya.
Budaya itu semakin lama semakin menghilang karena perkembangan zaman yang semakin modern. Kini hampir semua orang menggunakan kendaraan dan kendaraan itu penting bagi mereka. Karena hal tersebut orang-orang khususnya para generasi muda menjadi malas. Untuk itu pengenalan menggunakan kendaraan yang telah diberikan kepada kita oleh sang Penguasa, sangatlah penting untuk kita ketahui nikmatnya berjalan dan kebersamaan.
Atas dasar tersebut, Lembaga Pendidikan dan Pengembangan Profesi Indonesia (LP3I) didirikan pada 29 Maret 1989 dengan kampus yang pertama di Pasar Minggu Jakarta Selatan, dan sekarang LP3I mengembangkan sayapnya hampir di seluruh kota-kota besar di Indonesia, dan salah satunya di Kota Mataram – Nusa Tenggara Barat. Dalam perjalanannya LP3I telah mengalami berbagai tempaan yang menjadikan seperti saat ini. Hal itu tidak pula lepas dari peran serta dan dukungan para masyarakat dan pemerintah.
Sulitnya proses-proses penyadaran dari sikap apatis generasi muda adalah karena tidak tertariknya terhadap perjuangan para rakyat terdahulu, karena saat ini teknologi mempermudah segala hal padahal dapat juga membuat kita menjadi tidak sehat dan malas serta memupuk rasa kebersamaan dan sosial terhadap saudara-saudara yang tidak mampu. Sehubungan dengan hal tersebut, pada HUT LP3I yang ke-22 ini kami akan mengadakan Jalan Sehat untuk para mahasiswa/i LP3I dan uji kemampuan, yaitu dalam tema “New Spirit for Better Quality”.
B. Dasar pemikiran
Sesuai dengan rapat panitia yang dilaksanakan pada hari Sabtu, 26 Februari 2011. Panitia memutuskan untuk mengadakan acara Jalan sehat dan Kompetisi antar Mahasiswa/i. Hal tersebut diambil karena upaya untuk mengenalkan bahwa Jalan itu nikmat dan melatih ke tangkasan dan kerjasama antar sesama, yang dibutuhkan dalam dunia kerja nantinya.
C. Maksud dan tujuan
Adapun maksud dan tujuan dilaksanakan acara ini adalah:
Memperingati Hari Ulang Tahun LP3I yang ke-22 th, sebagai rasa syukur kepada Tuhan yang Maha Esa
Memperkenalkan Lembaga Pendidikan dan pengembangan profesi Indonesia kepada masyarakat
Mengukur kemampuan dan kerjasama siswa antar kelas maupun antar kelompok
Melatih pola pikir dan kreatifitas
Menumbuhkan rasa peduli terhadap sesama
Mempererat silaturahmi dan kekeluargaan dengan masyarakat sekitar
D. Bentuk kegiatan
Bentuk awal kegiatan ini disampaikan sebagai gambaran dan acuan dari kegiatan yang akan dilaksanakan antara lain:
Sabtu, 26 Maret 2011
Perlombaan antar mahasiswa per jurusan. Adapun lomba yang akan dilaksanakan antara lain:
1) Typing master
2) Pidato (Bahasa Inggris)
3) Menyusun Puzzle Kata
4) Membuat Parsel
Selasa, 29 Maret 2011
Hari Ulang Tahun LP3I ke-22 th. Adapun isi inti kegiatan:
1) Pembukaan sambutan
2) Pemotongan kue dan pelepasan balon
3) Pemberiaan sumbangan kepada panti asuhan
4) Hiburan dan Lomba Karaoke
5) Pembagian Hadiah dan Pengundian Hadiah
6) Penutupan
E. Tema kegiatan
Adapun tema kegiatan perayaan hari ulang tahun LP3I yang ke-22 ini kami mengambil tema “NEW SPIRIT FOR BETTER QUALITY”
F. Waktu dan tempat kegiatan
Hari Perlombaan
Hari/Tanggal : Sabtu, 26 Maret 2011
Waktu : 08.00 s/d 16.00 WITA
Tempat : LP3I College. Jl. Aa. Gde Ngurah No. 234 Cakranegara
Puncak Acara HUT LP3I
Hari/tanggal : Selasa, 29 Maret 2011
Waktu : 08.00 s/d 13.00 WITA
Tempat : Jl. Sriwijaya – Ex. Bupati Lama
G. Penutup
Demikianlah proposal ini kami sampaikan, sebagai uraian pemikiran, visi dan sejumlah konsep yang kami himpun dari berbagai kalangan serta Partisipasi baik secara moril maupun materil dari lembaga, sponsor, pemerintah dan seluruh lapisan masyarakat, sehingga kegiatan Perayaan Ulang Tahun ini berjalan dengan baik dan lancar. Amin.
Hormat Kami,
Ketua Panitia Ketua IWAB
(FAISAL IRAWAN O.) (EKA DUWI AGUSTINA)
Mengetahui, Menyetujui,
(H. ACEP SYAIFUDDIN S, SE) (IBNU SYUKUR, S.Kom)
Head Of Marketing & PR Departement Branch Manager
Lampiran
1. SUSUNAN PANITIA PENYELENGGARAAN HUT LP3I KE-22
2. ANGARAN BIAYA
PROPOSAL HUT LP3I KE - 22
“NEW SPIRIT FOR BETTER QUALITY”
LEMBAGA PENDIDIKAN DAN PENGEMBANGAN PROFESI INDONESIA
Lihat Artikel Asli di http://tomat1610.blogspot.com
No comments:
Post a Comment
Berikan Komentar Anda Agar Menjadi Lebih Baik